Nutrisi dari vitamin D nggak boleh terlewat untuk menjaga daya tahan tubuh. Selama pandemi Covid-19 selain berjemur, kamu sudah konsumsi beberapa makanan ini belum?
Mengkonsumsi Makanan Laut
Mengkonsumsi ikan berlemak seperti 100 gram ikan salmon kalengan dapat memenuhi 50% dari asupan harian yang diperlukan vitamin D. Sementara 2 potong sarden kalengan yang dapat memenuhi 12% vitamin D. ALternatif makan laut lainnya adalah tuna, makarel, teri dan udang
Mengkonsumsi Jamur
Jamur merupakan sumber vitamin D bagi para vegetarian. Seperti, jamur maitake yang dapat menyediakan sebanyak 300 persen RDI dari porsi 100 gram.
Mengkonsumsi Kuning Telur
Kuning telur memiliki banyak kandungan nutrisi, seperti vitamin D, seng dan selenium untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Mengkonsumsi satu butir kuning telur dapat memenuhi 10% dari RDI vitamin D
Mengkonsumsi Susu Kedelai dan Oatmel
Mengkonsumsi satu cangkir susu kedelai 237 mililiter yang telah diolah dapat memenuhi 13-15% RDI vitamin D. Sedangkan 78 gram oatmeal dapat memenuhi 17% RDI
Mengkonsumsi Suplemen
Suplemen vitamin D tersedia dalam dua bentuk, yakni D2 yang diperoleh dari ragi atau jamur yang telah terpapar sinar UV, atau D3 yang berasal dari minyak ikan
Recent Comments